INTERNET SEBAGAI SUMBER PENGHASILAN

      Mengapa harus dengan internet ?
     Jika anda googling tentang pengguna internet saat ini, maka akan anda dapatkan angka yang cukup mengejutkan. 1,9 milyar pengguna internet saat ini. Angka ini dikejutkan dengan pertumbuhan internet di Indonesia sebanyak 1000% sebagaimana yang dilaporkan www.internetworldstats.com. Sudah barang tentu angka ini akan menghasilkan rasa senang, namun rasa khawatir juga tidak ketinggalan. Bagi sebagian kalangan, data tersebut bisa dijadikan sebagai kesempatan untuk menghasilkan income. Bisa digunakan untuk menciptakan pasar baru, survey, dan lain sebagainya. Akan tetapi juga menimbulkan kekhawatiran menimbang para pengguna mengakses konten-konten situs tidak sehat. Terlepas dari itu semua, saya akan memposting hal yang semoga bermanfaat bagi pembaca sekalian dalam mencari penghasilan lewat internet.
     Pada kesempatan kali ini, saya akan memperkenalkan sumber penghasilan dari internet yang sejauh yang saya ketahui ada lima macam :
1. Bisnis afiliasi
2. Text Ads atau Link Ads
3. RSS Ads
4. Paid per Review
5. Survey Online
     Saya yakin mungkin masih banyak cara yang mungkin bisa dilakukan dengan internet sebagai sumber penghasilan. Anda sendiri mungkin bisa menyebutkannya. Yang jelas, mana yang sesuai dengan mood, situasi, dan kesempatan yang menurut anda cocok, silakan digeluti usaha tersebut. Karena dengan kita bergelut dengan hal-hal yang kita gemari, biasanya akan lebih langgeng. Juga membutuhkan kesabaran dan ke-TIDAKTERGESA-an. Sangat banyak orang yang berusaha menjadikan internet sebagai sumber penghasilan tapi kandas di tengah jalan lantaran tidak sabar dan ingin mengunduh hasil dalam waktu singkat. Meskipun ada tapi biasanya jarang. Mungkin itu hanya faktor keberuntungan.
      Selamat menikmati !

No comments:

Post a Comment

We wish your suggestions, recommendations, news, constructionally critycs, sharing or your wonderful ideas !!! Fill here what you feel